Tanjungselor

PENGELOLAAN SDM DAN ADMINISTRASI

PENGELOLAAN SDM

Tidak dipungkiri Sumber Daya Manusia merupakan aset utama sebuah organisasi atau unit kerja yang core businessnya adalah layanan. Artinya baik atau tidaknya suatu unit kerja sangat tergantung pada bagaimana cara SDM unit kerja tersebut memberikan layanan pada setiap stakeholder. KPPN Tanjung Selor yang notabene KPPN Tipe A1 Provinsi merupakan KPPN terbesar lingkup Kanwil DJPb Provinsi Kalimantan Utara dari sisi beban kerja. Dalam memperlancar pelayanan kepada satker-satker di Kab. Malinau sejak awal tahun 2019 telah diresmikan unit layanan filial Malinau. Untuk melayani stakeholders saat ini KPPN Tanjung Selor didukung oleh 18 Orang tenaga ASN dan 8 Orang PPNPN.

Dalam rangka perencanaan kebutuhan pegawai, KPPN Tanjung Selor telah menyusun dan melaporkan kebutuhan pegawai sesuai dengan analisa beban kerja dan kualifikasi pendidikan melalui laporan volume kinerja. Berdasarkan analisa ABK, disimpulkan bahwa sebagai KPPN Tipe A1 Provinsi idealnya KPPN Tanjung Selor itu didukung setidaknya oleh 26 Orang ASN.

 

Selanjutnya, dalam rangka meningkatkan kinerja pegawai telah dilakukan berbagai upaya peningkatan kinerja pegawai yaitu:

Penghargaan Pegawai Terbaik

KPPN Tanjung Selor memiliki penilaian kinerja individu terkait dengan kinerja organisasi. Pada tahun 2019, Best Employee KPPN Tanjung Selor diraih oleh Achmad Shidiq NIP 199208152014111002. Kriteria penilaian Best Employee berdasarkan:

  1. Hasil Penilaian Kinerja Pegawai
  2. Tingkat Disiplin dan Kehadiran
  3. Budaya Kerja

 

Gugus Kendali Mutu

Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan wawasan pegawai khususnya seputar aturan perbendaharaan, dilaksanakan Gugus Kendali Mutu satu minggu sekali.  Gugus Kendali Mutu membahas aturan terbaru perbendaharaan dan perubahan strategi organisasi lainnya. Masing-masing seksi bertugas menjadi PIC  /Narasumber dari GKM dimaksud.

 

Brifing Pagi

Dalam rangka melakukan penyamaan persepsi dan koordinasi terkait tupoksi masing-masing pegawai, dilakukan kegiatan brifing pagi yang diadakan setiap hari selasa dan kamis dengan dipimpin Kepala Kantor. Brifing pagi diikuti oleh semua Pegawai dan PPNPN.

 

SUMBER DAYA MANUSIA

FOTO STRUKTUR ORGANISASI

 

 

Capacity Building

Untuk memberikan kemampuan soft skills pegawai, dilakukan capacity building yang dilakukan setiap semester. Kegiatan capacity building dilakukan dengan bekerja sama dengan Unit lain (Bank) sebagai narasumber. Hal ini sangat diperlukan untuk menambah pengalaman para pegawai.

 

Dialog Kinerja Organisasi

Dalam rangka meningkatkan kinerja organisasi, KPPN Tanjung Selor telah rutin melaksanakan DKO setiap bulan. DKO diadakan dengan dipimpin langsung oleh Kepala Kantor untuk mengevaluasi progress capaian kinerja KPPN Tanjung Selor setiap bulan. Sehingga pada akhirnya dapat diperoleh rencana aksi yang akan digunakan untuk dasar penyusunan strategi pencapaian target capaian kinerja.

 

Dialog Kinerja Individu

Pelaksanaan Dialog Kinerja Individu dilakukan rutin setiap semester. Pelaksanaan DKI dimaksudkan agar pegawai dapat melakukan evaluasi atas capaian kinerja bersama atasan langsungnya masing-masing. Kendala, Masalah, atau Progress capaian kinerja dapat secara langsung dijelaskan kepada Atasan Langsung.

 

KOMPOSISI PEGAWAI

Berdasarkan Kepangkatan

Pangkat/Golongan

Jumlah

IIa

4

IIc

1

IId

5

IIIa

2

IIIc

3

IIId

2

IVb

1

 

Berdasarkan Usia

Usia

Jumlah

0-20 thn

2

21-29 thn

7

30-39 thn

4

40-49 thn

5

 

Berdasarkan Eselon

Eselon III

1

Eselon IV

5

Pelaksana

12

 

Berdasarkan Jenis Kelamin

Laki-Laki

15

Perempuan

3

 

Berdasarkan Pendidikan

DI

5

DIII

7

S1

4

S2

2

 

PENGELOLAAN  ADMINISTRASI

Dalam rangka pengelolaan administrasi, KPPN Tanjung Selor menggunakan berbagai macam aplikasi sehingga dapat melaksanakan tugas dan fungsi baik sebagai Kuasa Bendahara Umum Negara maupun sebagai Satuan Kerja dalam menjalankan tugas sehari-hari perkantoran

  1. Pbn Open dan E-Office
    E-Office dan PBN Open merupakan aplikasi yang tersedia bagi internal DJPb untuk pengelolaan surat keluar dan masuk serta pengelolaan berkas kepegawaian secara digital. Melalui digitalisasi arsip ini, pegawai menjadi mudah dan cepat dalam mencari berkas kepegawaian yang dibutuhkan untuk kenaikan pangkat, KGB, dan hal lainnya.

 

  1. ISO 9001:2015
    Walaupun baru operasional, tetapi KPPN Tanjung Selor sudah melakukan akselerasi penerapan ISO 9001:2015. Dan akhirnya pada tahun 2019, KPPN Tanjung Selor telah menerapkan standar sistem manajemen mutu yang telah diakui secara internasional. Hal ini dibuktikan dengan diperolehnya sertifikat ISO 9001:2005 oleh KPPN Tanjung Selor.

 

  1. Aplikasi Persuratan
    Sejak mulai awal operasional KPPN Tanjung Selor telah menggunakan aplikasi persuratan yang memudahkan kita untuk melakukan penyimpanan surat. Penggunaan aplikasi sangat efektif untuk mendukung program go green karena surat akan tersimpan melalui sistem scanning.

 

  1. Layanan Pengaduan
    KPPN Tanjung Selor membuka layanan pengaduan melalui telfon/sms, email, website, surat, aplikasi SELOR serta pengaduan langsung ke KPPN. Dengan adanya layanan pengaduan ini, membuktikan bahwa KPPN Tanjung Selor selalu bersikap terbuka terhadap kritik dan saran dalam rangka peningkatan pelayanan.

 

  1. Digitalisasi Arsip
    KPPN Tanjung Selor menerapkan prinsip digitalisasi untuk pengelolaan arsip. Hal ini dilakukan dalam rangka mendapatkan efisiensi dan optimalisasi dalam banyak hal antara lain efisiensi dan optimalisasi tempat penyimpanan, keamanan dari berbagai bentuk bencana, untuk meningkatkan resolusi, gambar dan file lebih stabil.

 

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search