Gedung Keuangan Negara I, Jalan Indrapura No. 5, Surabaya, Jawa Timur

Berita

Seputar Kanwil DJPb

Dialog Kinerja Organisasi Triwulan II

Halo Sobat Perbendaharaan

Kanwil DJPb Provinsi Jawa Timur kembali menggelar Dialog Kinerja Organisasi (DKO) dan Rapat Pemantauan Risiko. Kali ini untuk periode Triwulan II Tahun 2022. Adapun tujuan dari Dialog Kinerja Organisasi adalah ulasan (review) kinerja organisasi atau pegawai dalam rangka pengambilan tindakan untuk memperbaiki kinerja, mengarahkan dan memotivasi bawahan untuk berkinerja dengan baik, mengubah cara berpikir dan bertindak para pegawai dengan memperjelas ekspektasi kinerja, meningkatkan kerjasama internal, mengambil keputusan atas perubahan yang berdampak terhadap strategi, meningkatkan akuntabilitas dalam pengelolaan kinerja. Sedangkan manfaat dari Dialog Kinerja Organisasi antara lain meningkatkan kinerja organisasi dan individu, membangun budaya kerja organisasi, mendorong interaksi positif antara atasan dan bawahan, mengidentifikasi potensi/kompetensi pegawai sebagai salah satu alat perencanaan pengembangan pegawai.

Acara ini diadakan secara luring, acara ini dilaksanakan pada Hari Jumat, 8 Juli 2022 dengan mengambil lokasi di Aula Majapahit, Kanwil DJPb Provinsi Jawa Timur, Jalan Indrapura No. 5 Surabaya dan dihadiri pula oleh seluruh Kepala KPPN lingkup Kanwil DJPb Provinsi Jatim. Pada agenda rapat kali ini dipimpin langsung oleh Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Jatim dengan membahas capaian IKU Triwulan II Tahun 2022 dan isu strategis lainnya serta Pemantauan Manajemen Risiko Triwulan II Tahun 2022 pada KPPN serta Kanwil.

#dko
#mitigasirisiko
#djpbHandal
#djpbjatim
#ditjenperbendaharaan

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

 

 

PENGADUAN

Search