Jl. Frans Seda Gedung Keungan Negara Kupang Lt.3-4 Oebobo Kota Kupang

Berita

Seputar Kanwil DJPb

Market Day - Bazaar UMKM

 

Masih dalam rangkaian kegiatan pemberdayaan UMKM di daerah menuju UMKM naik kelas, Sabtu (4/3) kemarin bertempat di Alun-alun Kantor Gubernur digelar Bazar UMKM atau Market Day. Sebanyak 27 booth berjejer diisi oleh para pelaku UMKM binaan Kanwil DJPb NTT, KPPN Kupang, KPP Kupang, Bea Cukai Kupang, PNM, Pegadaian, Bank Mandiri, Bank BRI, dan Pemerintah Provinsi (dalam hal ini didukung oleh Pusat Layanan Usaha Terpadu) yang menyediakan berbagai produk makanan, minuman maupun barang-barang lainnya. Dalam kegiatan bazaar UMKM yang digagas Kementerian Keuangan ini menghasilkan omzet penjualan sebesar 29 juta.

Mulainya kegiatan bazar ini ditandai dengan pelepasan burung merpati oleh para Pejabat dengan seluruh jajaran Kementerian Keuangan di daerah, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Provinsi NTT, serta seluruh penyalur KUR dan UMi. Ramai antusias yang juga dihadiri oleh masyarakat umum di Sabtu Car Free Day ini diisi dengan beragam kegiatan seperti senam zumba, games menarik, pemeriksaan kesehatan gratis hingga donor darah.

Selain booth UMKM, hadir juga booth Kemenkeu Satu diantaranya Bea Cukai, Kantor Pajak Pratama, KPKNL, dan KPPN Kupang untuk menyediakan informasi seputar tugas fungsi masing-masing unit. Tampak juga Bank Indonesia sebagai penyedia fasilitas QRIS juga para penyalur KUR dan UMI yang dikelola PNM. Pegadaian, Bank Mandiri, Bank BNI dan Bank BRI yang memberikan informasi terkait pembiayaan dan Pusat Layanan Usaha terpadu (PLUT) Provinsi NTT.

 

#UMKMDay #marketday
#DJPbNTT
#DJPbHandal
#Intress

    

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Keuangan Negara Lt. 3-4 Jl.Frans Seda Walikota Baru - Kupang 85228
Nusa Tenggara Timur
Tel: (0380) 832380 Fax: (0380) 823509

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

 

  

Search