Bima

Berita

Seputar KPPN Bima

Ada yang baru nih, Sobat Mbojo. Yuk disimak!

 

 

 

Repost from @ditjenperbendaharaan

Selamat sore, #MitraPerbendaharaan,

Purchasing Managers’ Index (PMI) Manufaktur Indonesia terus meningkat hingga mencapai level 51,9 pada bulan April 2022, dari sebelumnya level 51,3 pada bulan Maret 2022. Hal ini didukung oleh menurunnya kasus harian Covid-19 dan meningkatnya jumlah vaksinasi.

Di tengah konflik geopolitik yang tengah terjadi, permintaan ekspor atas produk manufaktur Indonesia khususnya produk berbasis komoditas mengalami peningkatan, terlihat dari pertumbuhan ekspor yang mencapai 35,2% (yoy) pada Triwulan I-2022. Untuk memenuhi permintaan tersebut, pelaku usaha terus meningkatkan kapasitas produksinya antara lain dengan membuka lapangan kerja. Pembukaan lapangan kerja bahkan tercatat berada pada indeks tertinggi sepanjang sejarah, setidaknya dalam sebelas tahun terakhir.

Peningkatan kualitas sumber daya manusia yang menjadi pekerja di berbagai sektor juga menjadi perhatian pemerintah. Salah satu wujudnya adalah implementasi program Kartu Prakerja. Meski awalnya telah mulai digagas sebelum pandemi, tetapi kehadiran program ini pada masa pandemi berperan penting untuk menambah wawasan dan keterampilan masyarakat, yang bermanfaat dalam memasuki dunia kerja.

Berapa realisasi Program Kartu Prakerja sampai dengan pekan lalu? Geser untuk mengetahuinya.

Data: @ditpa_djpb @bkfkemenkeu

#DJPbHAnDAL
#KartuPrakerja
#UangKita
#UangKitaBuatApa
#APBN2022
#PemulihanEkonomi

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search