Tegal

Berita

Seputar Kanwil DJPb

FGD EVALUASI PENYALURAN DAK FISIK DAN DANA DESA TAHUN 2024 DAN REFRESHMENT PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH TAHUN 2024

Senin, 29 April 2024, KPPN Tegal menyelenggarakan kegiatan FGD Evaluasi Penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa Tahun 2024 dan Refreshment Pengelolaan Keuangan Daerah Tahun yang bertempat di aula lantai II KPPN Tegal. Kegiatan tersebut sebagai upaya melakukan percepatan penyaluran TKD terutama DAK Fisik dan Dana Desa Tahun 2024. Selain itu kegiatan tersebut adalah bentuk peningkatan peran KPPN sebagai Treasury Advisor di daerah. Kegiatan FGD tersebut turut dihadiri semua perwakilan BPKAD dan Dispermades, yaitu dari Kota Tegal, Kabupten Tegal, Kabupten Brebes, dan Kabupaten Pemalang.

Zajri, kepala KPPN Tegal membuka acara dengan keynote speech, di mana beliau mengapresiasi kehadiran dan partisipasi peserta dalam FGD Evaluasi DAK Fisik dan Dana Desa. “FGD ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap triwulan untuk mendukung kelancaran penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tahun 2024 di Pemerintah Daerah Kota Tegal, Kabupten Tegal, Kabupten Brebes, dan Kabupaten Pemalang. Diharapkan melalui kegiatan ini , dapat diketahui permasalahan dan kendala yang dihadapi pemerintah daerah dalam penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tahun 2024, progres serta komitmen masing-masing pemerintah daerah dalam penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa tahun 2024” katanya. Selanjutnya Zajri juga mengingatkan, agar pemerintah daerah tetap menjaga komitmen dalam penyampaian dokumen-dokumen syarat salur secara lengkap dan tepat waktu, guna meningkatkan realisasi penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa dibandingkan dengan periode sebelumnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan realisasi penyaluran Transfer ke Daerah sampai dengan tanggal 26 April 2024 dan sesi diskusi yang di sampaikan oleh Kepala Seksi Bank, Muhammad Ridho. Sedangan Muzaid pelaksan Seksi Bank selaku narasumber kedua menyampaikan timeline penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa TA 2024, tampilan menu pada aplikasi omspan, permasalahan dan kendala pada omspan serta dokumen persyaratan yang harus di upload di omspan. Pada sesi diskusi, masing-masing pemerintah daerah menyampaikan kendala, progres dan komitmen penyelesaian penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa Tahap I Tahun 2024.

 MONITORING PENYALURAN DANA DESA PER PEMDA S.D 26 APRIL 2024

Dari hasil pelaksanaan kegiatan FGD tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat beberapa kendala dalam penyaluran Dana Desa Tahap I Tahun 2024, namun seluruh pihak berkomitmen untuk terus melakukan pendampingan dan mempercepat proses penyaluran Dana Desa Tahap I Tahun 2024, agar segera dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. (bangteqi)

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

Search