Jl. H. Abdul Latief No. 4, Kab. Sinjai  Telp (0482)22246

Berita

Seputar KPPN Sinjai

Dukung Roll Out SAKTI Web Full Module, KPPN Sinjai Lakukan Pendampingan Pembuatan SPM Gaji

Sinjai – Dalam rangka mendukung kelancaran dalam Roll Out SAKTI Web Full Module, KPPN Sinjai menyelenggarakan kegiatan Pendampingan Pembuatan SPM Gaji Induk Januari Tahun 2022 di Aula KPPN Sinjai pada Senin, 6 Desember 2021.

Kegiatan Pendampingan Pembuatan SPM Gaji Induk Januari Tahun 2022 ini dilakukan secara tatap muka dengan dihadiri oleh 15 Satker Mitra Kerja KPPN Sinjai.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh KPPN untuk membantu seluruh Satker agar dapat memproses SPM gaji Induk Januari 2022 menggunakan Aplikasi SAKTi dengan lancar, mengingat SPM Gaji Induk Januari 2022 merupakan salah satu target dalam implementasi SAKTI.

Untuk mendukung Roll Out SAKTI Web Full Module di wilayah KPPN Sinjai, para trainer KPPN Sinjai sudah berupaya penuh melalui Sosialisasi SAKTI, pendaftaran user, dan End User Training SAKTI hingga akhirnya kegiatan pendampingan pembuatan SPM Gaji Induk Januari 2022. SPM Gaji Induk Januari 2022 yang kemudian menjadi barometer keberhasilan atas pendampingan yang sudah dilakukan. SPM Gaji Induk Januari 2022 diharapkan segera diajukan paling lambat tanggal 10 Desember 2022.

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search