Raha

Berita

Seputar KPPN Raha

SOSIALISASI PEMBAYARAN DENGAN KARTU KREDIT PEMERINTAH DAN PENGGUNAAN INTERNET BANKING UNTUK BENDAHARA PENGELUARAN

Raha, Kab. Muna - Sosialisasi Pembayaran Dengan Kartu Kredit Pemerintah Dan Penggunaan Internet Banking Untuk Bendahara Pengeluaran (27/04)

Semenjak dikeluarkannya Perdirjen Perbendaharaan Nomor : 17/PB/2017 tentang Uji Coba Pembayaran Dengan Kartu Kredit Dalam Rangka penggunaan Uang Persediaan, seluruh satuan kerja diharapkan bisa memanfaatkannya guna mendukung program cashless. Sebagai bentuk edukasi dan sosialisasi terkait Perdirjen Perbendaharaan Nomor : 17/PB/2017 tersebut kepada satuan kerja di wilayah kerja KPPN Raha, KPPN Raha mengundang pihak BRI sebagai narasumber untuk menjelaskan perihal kartu kredit pemerintah atau lebih dikenal dengan Cooperate Card.

Dalam kegiatan tersebut pihak BRI menjelaskan perihal manfaat Cooperate Card dan tata cara penggunaan Cooperate Card. Untuk KPPN Raha sendiri sudah menggunakan Cooperate Card sejak pertengahan 2017 sebagai bentuk implementasi dari Perdirjen Perbendaharaan Nomor : 17/PB/2017 dan mendukung program cashless. Selain itu, pemanfaatan kartu kredit ini juga merupakan upaya Direktorat Jenderal Perbendaaraan melakukan simplifikasi dan modernisasi dalam rangka memperbaiki, menyempurnakan, dan menyederhanakan pelaksanaan anggaran.

Dengan kartu kredit tersebut, para satuan kerja bisa menggunakan untuk keperluan belanja operasional dan belanja perjalanan dinas dengan efisien dan efektif. Dalam kegiatan sosialisasi tersebut, nampak sekali satuan kerja di wiliayah kerja sangat antusias dengan program baru yang di keluarkan oleh Direktorat jenderal Perbendaharaan tersebut. Banyak diantara satuan kerja yang ingin segera mencoba memanfaatkan program tersebut dikarenakan banyaknya keunggulannya. Dalam acara tersbeut disampaikan juga untuk program Cooperate Card akan dilakukan secara bertahap dan diperlukan beberapa syarat-syarat untuk membuat Cooperate Card ini.

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search