Berita

Seputar KPPN Tobelo

Pelaksanaan Stakeholder's Day 2024 Dirangkaikan Sosialisasi Interaktif Keberlanjutan Program ZI WBBM KPPN Tobelo

 

Kamis, 25 Januari 2024

Sehubungan dengan upaya peningkatan kualitas layanan KPPN Tobelo kepada Satuan Kerja (Satker) sebagai pemangku kepentingan (stakeholder), serta untuk meningkatkan sinergi, koordinasi, dan memperoleh umpan balik dari stakeholder, maka diselenggarakan kegiatan Stakeholder’s Day 2024 yang mengambil tema “Membangun Kemitraan untuk Percepatan dan Optimalisasi Kinerja Pelaksanaan Anggaran Tahun Anggaran 2024” dan dihadiri oleh Kuasa Pengguna Anggaran masing-masing Satker atau perwakilannya.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan Sosialisasi Interaktif Keberlanjutan Program Zona Integritas Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di KPPN Tobelo.

Adapun jalannya acara dapat dirangkum sebagai berikut

  1. Pemaparan materi Evaluasi Pelaksanaan Anggaran TA 2023 oleh Kepala KPPN Tobelo
  2. Sosialisasi Interaktif Keberlanjutan Program Zona Integritas Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) KPPN Tobelo
  3. Pemaparan materi Langkah-langkah Strategis Pelaksanaan Anggaran TA 2024 oleh Kepala Seksi PDMS KPPN Tobelo
  4. Pemaparan materi Perencanaan Kas Pemerintah Pusat oleh Pejabat Fungsional PTPN KPPN Tobelo

Selanjutnya, sebagai bentuk komitmen mewujudkan lingkungan kerja yang bersih, transparan, dan berintegritas maka dilakukan pendatanganan Pakta Integritas tahun 2024 antara Pimpinan KPPN Tobelo dan Pimpinan satuan kerja mitra KPPN Tobelo

Acara diakhiri dengan penyerahan piagam penghargaan bagi satuan kerja lingkup KPPN Tobelo dengan 6 kategori yaitu IKPA Terbaik untuk Satker Pagu Kecil (Sampai 5 Miliar), IKPA Terbaik untuk Satker Pagu Besar (Di Atas 5 Miliar), Satuan Kerja dengan Transaksi Digipay Terbanyak, Satuan Kerja dengan Transaksi KKP Terbesar, Satuan Kerja dengan Tingkat Kooperatif Terbaik, Kualitas Laporan Keuangan UAKPA Satuan Kerja Terbaik.

 

Mari wujudkan pelaksanaan anggaran tahun anggaran 2024 yang berkualitas, transparan, dan bermanfaat untuk masyarakat.

 

Video Animasi SD 24

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

 

 

 

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI

Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Tobelo
Jalan Kemakmuran, Tobelo

IKUTI KAMI

Search