Jl. Khatib Sulaiman No. 3 Padang

Berita

Seputar Kanwil DJPb

Penghargaan Best Employee untuk Triwulan I Tahun 2024: Inovasi dan Dedikasi dalam Meningkatkan Kinerja Organisasi dan Pegawai

Foto : Dokumentasi Kanwil DJPb Provinsi Sumatera Barat

 

    Padang, 1 Mei 2024 - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Sumatera Barat dengan bangga mengumumkan penghargaan Best Employee sebagai bentuk apresiasi terhadap pencapaian luar biasa dalam kinerja pegawai pada Triwulan I tahun 2024. Penghargaan ini merupakan bagian dari upaya Kanwil DJPb Provinsi Sumatera Barat untuk mendorong optimalisasi pengelolaan kinerja organisasi dan pegawai, serta untuk mengakui dedikasi dan kontribusi yang luar biasa dari pegawai.

    Pada Selasa (30/04/2024) para calon Best Employee telah menyampaikan presentasi dengan tema "Potensi Ekonomi Pariwisata Sumatera Barat" melalui Teams. Presentasi tersebut menjadi forum bagi para calon untuk berbagi gagasan dan inovasi terkait pengembangan daerah tertentu di Provinsi Sumatera Barat, serta langkah-langkah konkrit yang akan mereka ambil untuk mendukung Bidang/Bagian di Kantor Wilayah DJPb Provinsi Sumatera Barat.

Calon Best Employee untuk Triwulan I tahun 2024 ini terdiri dari:

  1. Muthia Fahmi
  2. Alvin Alfarisi
  3. Vero Rafizaliko
  4. Fadhilla Gunawan
  5. Mahardika Aulia Widyakumara

    Tahapan selanjutnya melibatkan voting oleh seluruh pegawai, yang akan menentukan pemenang penghargaan Best Employee untuk Triwulan I tahun 2024. Sebelumnya, pada Triwulan IV tahun 2023, Kanwil DJPb Provinsi Sumatera Barat telah sukses menyelenggarakan Best Employee dengan tema Green Economy. Penghargaan ini diselenggarakan setiap Triwulannya untuk terus mendorong inovasi dan kinerja terbaik dari pegawai.

 

Lalu, siapakah yang akan menjadi pemenang Best Employee pada Triwulan I tahun 2024 ini? Nantikan pengumuman selanjutnya!

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search