Bangko

Berita

Seputar Kanwil DJPb

ONE ON ONE MEETING PENGGALIAN POTENSI PENINGKATAN KUALITAS PELAKSANAAN ANGGARAN

    Peka, peduli, dan beraksi begitulah kira-kira yang dilakukan KPPN Bangko pada kegiatan kali ini. Bermula dari hasil pengawasan dan penilaian Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) triwulan III 2021, KPPN Bangko segera mengidentifikasi setiap indikator yang mempengaruhi penilaian Satuan Kerja (Satker).

 

Kegiatan One on One Meeting, Ibu Firza Yulianti selaku Kepala KPPN Bangko memberikan arahan kepada Satker, Merangin (13/10/2021)Kegiatan One on One Meeting, Ibu Firza Yulianti selaku Kepala KPPN Bangko memberikan arahan kepada Satker, Merangin (13/10/2021)

     Melalui undangan Kepala KPPN Bangko nomor UND-60/WPB.06/KP.02/2021 hal Kegiatan  One on One Meeting, KPPN Bangko mengundang PPK/PPSPM Kantor Kemenag Kabupaten Merangin, Kantor Kemenag Kabupaten Sarolangun, Kantor Pertanahan Kabupaten Sarolangun, MA Negeri 1 Sarolangun dan MTs Negeri 5 Sarolangun untuk menghadiri kegiatan One on One Meeting yang dilaksanakan pada tanggal 13 Oktober 2021.

     One on One Meeting dibuka oleh IBu Firza Yulianti selaku Kepala KPPN Bangko. Beliau menyampaikan bahwa KPPN Bangko selalu siap untuk mengawal, mengedukasi, dan memberikan solusi atas permasalahan Satker. “Silakan Bapak-Ibu kami terbuka jika ada yang bisa KPPN Bangko bantu, kami siap untuk melayani, kami juga tentunya terus melakukan pengawasan dan pembinaan...” ucap Kepala KPPN Bangko.

Kegiatan One on One Meeting, Merangin (13/10/2021)

    Kegiatan One on One Meeting ini dilakukan secara tatap muka dengan tetap menjaga protokol kesehatan. Dilakukan demikian agar bisa lebih dalam memahami tantangan-tantangan yang dihadapi oleh Satker. Setelah dilakukan identifikasi potensi, dilakukan diskusi interaktif untuk mencari langkah-langkah yang perlu diambil.

     Pembahasan dan diskusi secara teknis dikomandoi langsung oleh Bapak Asep Syamsu Diyar selaku Kepala Seksi Pencairan Dana dan Manajemen Satker. Disimpulkan bahwa tedapat potensi untuk lebih meningkatkan kinerja pelaksanaan anggaran, utamanya dalam indikator Deviasi Halaman III DIPA, pengelolaan UP/TUP, penyerapan anggaran, capaian ­output.

   Hasil diskusi didapatkan sebuah solusi dan rekomendasi untuk dilakukan tindak lanjut oleh Satker yang diharapkan dapat meningkatkan kinerja pelaksanaan anggaran ke depannya. Peningkatan kinerja pelaksanaan anggaran pada Satker ini juga akan berimplikasi secara langsung khususnya pada pertumbuhan ekonomi dan terlaksananya berbagai program pemerintah untuk kemajuan Indonesia. (Humas KPPN Bangko)

 

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search