Berita

Seputar KPPN Selong

KOORDINASI MITIGASI RETUR SP2D DENGAN BANK MANDIRI KCP SELONG

    Salah satu upaya penguatan peran KPPN yaitu dengan melaksanakan kegiatan Refreshment Cash Management sebagai langkah dalam pengelolaan kas yang lebih baik. Pengelolaan kas yang baik utamanya terkait dengan pengelolaan belanja negara yang tepat sasaran dan tepat waktu menandakan bahwa KPPN Selong berkomitmen untuk mengawal kas negara di wilayah Kabupaten Lombok Timur. Belanja negara yang tepat sasaran ditandai dengan minimnya jumlah retur SP2D pada KPPN Selong. Sebagai upaya untuk mitigasi terjadinya retur SP2D, maka KPPN Selong melaksanakan koordinasi dengan Bank Mandiri KCP Selong

        Kegiatan koordinasi terkait mitigasi retur SP2D dengan Bank Mandiri dilaksanakan pada hari Kamis, 9 November 2023 bertempat di Bank Mandiri KCP Selong. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala KPPN Selong Bapak Eko Wahyu Budi Utomo, Branch Manager Bank Mandiri KCP Selong Ibu Meta, Kepala Seksi PDMS Ibu Rina Ariyati, dan staf Seksi Bank KPPN Selong. Koordinasi ini dilaksanakan dalam rangka menjalin kerja sama yang lebih intensif untuk memitigasi terjadinya retur SP2D utamanya di akhir tahun 2023 yang mana load pengajuan SPM ke KPPN meningkat. 

Berdasarkan koordinasi tersebut disepakati beberapa hal yang mendukung pencegahan terjadinya retur SP2D antara lain:

1) Sehubungan dengan sudah memasuki langkah-langkah akhir tahun pelaksanaan anggaran 2023, Bank Mandiri KCP Selong siap dan bersedia membantu KPPN Selong dalam melakukan validasi terhadap kebenaran/keaktifan rekening yang berpotensi retur.

2) Terhadap rekening yang sudah 3 bulan tidak terdapat transaksi, KPPN Selong dapat berkoordinasi dengan Bank Mandiri untuk melalukan pengecekan keaktifan rekening tersebut.

3) Apabila terdapat retur SP2D, Bank Mandiri bersedia untuk segera membantu dalam penyelesaian retur SP2D sehingga perbaikan rekening tidak melebihi 8 hari kerja.

4) Sebagai wujud mempererat hubungan kerja sama antara KPPN Selong selaku bendahara umum negara di daerah dengan Bank Mandiri KCP Selong sesekali akan diadakan olahraga bersama.

       Koordinasi antara KPPN Selong selaku bendahara umum negara di daerah dengan Bank Mandiri KCP Selong diharapkan dapat mewujudkan pengelolaan kas yang optimal sehingga penyaluran SP2D dapat dilakukan secara tepat sasaran, tepat jumlah, dan tepat waktu. (eds)

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI


 

 

Search