JALAN SOLO KM 8.6 NAYAN, MAGUWOHARJO, DEPOK,SLEMAN, YOGYAKARTA

KODE  POS :  55282

Perkuat Integritas, Kanwil DJPb DIY Gelar Pembinaan Mental dan Kerohanian "Penyalahgunaan Wewenang adalah Kezaliman"

Yogyakarta, 22 Agustus 2023

 

Halo Sobat #InTress,
 
Kanwil DJPb DIY menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Mental dan Kerohanian yang diikuti oleh seluruh pegawai dan pejabat Kanwil DJPb DIY yang mengangkat tema “Penyalahgunaan Wewenang adalah Kezaliman” dengan narasumber Kepala Kanwil DJPb DIY, Agung Yulianta, bertempat di Aula Kanwil DJPb DIY (28/8).
 
Kegiatan tersebut merupakan implementasi Penguatan Integritas di Lingkungan Ditjen Perbendaharaan dan sebagai salah satu upaya dalam rangka penguatan integritas pegawai.
 
Dalam paparannya, Kepala Kanwil DJPb DIY menyampaikan definisi penyalahgunaan serta konsekuensi yang diterima bila seorang PNS melakukan penyalahgunaan wewenang atas jabatan yang dimiliki. Berbagai macam bentuk penyalahgunaan wewenang juga ikut disampaikan dalam paparannya antara lain perbuatan melampaui wewenang, mencampuradukkan wewenang serta bertindak sewenang-wenang.
 
Dari pelaksanaan kegiatan ini diharapkan seluruh pejabat dan pegawai Kanwil DJPb DIY dapat mencermati beberapa area rawan penyimpangan/penyalahgunaan wewenang.
 

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

 IKUTI KAMI

 PENGADUAN

 

Search