Jalan Sutoyo No. 01 Tanjung Selor Provinsi Kalimantan Utara

Berita

Seputar Kanwil DJPb

Tasyakuran Hari Bakti Perbendaharaan yang ke-20

 

Selamat malam, Sobat #InTress Kaltara

Memperingati Hari Bakti Perbendaharaan yang ke-20, Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) menyelenggarakan kegiatan tasyakuran pada Senin (15/01) yang dihadiri secara langsung oleh Direktur Jenderal Perbendaharaan Astera Primanto Bhakti (@astera_prima) serta jajaran pejabat eselon II lingkup Kantor Pusat DJPb dan dihadiri oleh seluruh kantor vertikal DJPb secara virtual melalui zoom meeting.

"Hari Bakti ini adalah sesuatu yang berbeda dengan hari ulang tahun. Kalau hari ulang tahun kita hanya memperingati suatu pengulangan pengulangan dari kelahiran kita. Namun, Hari Bakti di sini kita justru mempunyai suatu komitmen untuk meningkatkan bakti kita kepada bangsa dan negara. Sebagaimana diketahui, dulu namanya Direktorat Jenderal Anggaran kemudian pecah menjadi beberapa Direktorat Jenderal dan salah satunya adalah DJPb," jelas Dirjen Perbendaharaan dalam sambutannya.

Pada acara tasyakuran tersebut, ditayangkan pula video arahan dari Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (@smindrawati). Dalam arahannya, Menkeu berharap DJPb akan terus meningkatkan kemampuannya terutama di bidang data analitik dengan begitu banyak informasi data yang dimiliki terhadap operasi keuangan negara. DJPb dengan seluruh instansi vertikal juga perlu mengembangkan kehadiran kapasitas dan juga wajah Kementerian Keuangan yang efektif, akuntabel, profesional di seluruh pelosok Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Dirjen Perbendaharaan juga memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran DJPb baik di pusat maupun di daerah, juga kepada Badan Layanan Umum (BLU) lingkup DJPb atas sinergi baik yang telah dijalankan selama ini.

Selengkapnya
https://djpb.kemenkeu.go.id/portal/id/berita/berita/nasional/4231-hari-bakti-perbendaharaan-ke-20-dua-dekade-intress-bertransformasi-melayani-negeri.html

#DJPbHAnDAL #HariBaktiPerbendaharaan #HariBaktiPerbendaharaan2024 #HBP20

 

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

Search