Jl.Kopral Sayom No. 26 Klaten

Berita

Seputar Kanwil DJPb

Pendampingan Migrasi Saldo Awal SAKTI Modul Persediaan

Saldo awal pada laporan keuangan merupakan pondasi penyusunan pencatatan transaksi di tahun berkenaan. Di tahun 2022  penyusunan laporan keuangan satuan kerja akan beralih menggunakan aplikasi berbasis web yaitu aplikasi SAKTI (Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi), yang merupakan sebuah aplikasi yang di kembangkan oleh Direktorat Jenderal Perbendaharaan dalam mendukung mendukung implementasi SPAN untuk melakukan pengelolaan keuangan yang meliputi tahapan perencanaan hingga pertanggungjawaban anggaran.

Melalui SAKTI, aplikasi-aplikasi terkait pengelolaan keuangan negara yang sebelumnya cukup banyak dan berdiri masing-masing dipersatukan menjadi satu aplikasi dengan basis data terintegrasi. Tujuannya adalah agar pengelolaan keuangan negara menjadi lebih sederhana untuk digunakan. Dengan demikian, duplikasi pekerjaan dapat dikurangi, pengulangan entry data pun lebih sedikit (Sudarto, 2019).

Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan nomor 171/PMK.05/2021 tentang Pelaksanaan Sistem SAKTI, Aplikasi SAKTI wajib diimplentasikan oleh satuan kerja di tahun 2022. Untuk itu untuk memastikan Langkah-langkah petunjuk teknis terlaksana sesuai yang diharapkan dan mempercepat proses penyelesaian migrasi data persediaan. Maka, pada hari Kamis tanggal 23 Juni 2022 dan hari Jumat tanggal 24 juni 2022, bertempat di Aula KPPN Klaten. Telah diselenggarakan pendampingan migrasi saldo awal SAKTI.

Acara dibuka oleh Kepala KPPN Klaten yaitu bapak Sugiyana yang dilanjutkan dengan penyampaian materi sekaligus bimbingan oleh Bapak Tedi Handriyanto selaku pelaksana Seksi Manajemen Satker dan Kepatuhan Internal dan Bapak Joko Hartanto selaku Fungsional Teknis Perbendaharaan Negara.

Data migrasi saldo awal yang difokuskan untuk dilakukan migrasi sebelum kelompok modul pelaporan yang diantaranya adalah:

  1. migrasi referensi persediaan dan data persediaan;
  2. migrasi data aset tetap;
  3. migrasi data buku besar neraca.

Diharapkan setelah dilakukan pendampingan migrasi SAKTI, seluruh satuan kerja lingkup KPPN Klaten diberikan kelancaran dalam migrasi data persediaan dan dapat menuangkan hasil verifikasi dan penyandingan data saldo awal pada Berita Acara Migrasi. Sehingga proses migrasi saldo awal yang terlaksana di tahun 2022 berjalan sesuai dengan time line yang di harapkan.

Saldo awal pada laporan keuangan merupakan pondasi penyusunan pencatatan transaksi di tahun berkenaan. Di tahun 2022  penyusunan laporan keuangan satuan kerja akan beralih menggunakan aplikasi berbasis web yaitu aplikasi SAKTI (Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi), yang merupakan sebuah aplikasi yang di kembangkan oleh Direktorat Jenderal Perbendaharaan dalam mendukung mendukung implementasi SPAN untuk melakukan pengelolaan keuangan yang meliputi tahapan perencanaan hingga pertanggungjawaban anggaran.

 

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Klaten
Jalan Kopral Sayom No 26 klaten 57435
Call Center: 14090
Tel: 0272-3320445 Fax: 0272-3320443

 

 IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

Search