Rantauprapat

Telp

Jalan Sisingamangaraja Nomor 62, Rantauprapat-21415

Berita

Seputar KPPN Rantauprapat

MERIAHNYA KEGIATAN PERBENDAHARAAN MENYAPA DI MAN RANTAUPRAPAT

Kegiatan “ Perbendaharaan Menyapa “ merupakan bagian dari rangkaian Hari Bakti Perbendaharaan dan untuk tahun 2018 dilaksanakan di MAN Rantauprapat yang diikuti oleh hampir 100 siswa siswi kelas 12 (15/2)

Kegiatan “ Perbendaharaan Menyapa “ merupakan bagian dari rangkaian Hari Bakti Perbendaharaan dan untuk tahun 2018 dilaksanakan di MAN Rantauprapat yang diikuti oleh hampir 100 siswa siswi kelas 12. Antusiasme anak anak dalam mengikuti kegiatan nampak sangat besar. Selain pengenalan tentang Ditjen Perbendaharaan, KPPN dan materi terkait APBN, siswa siswi MAN Rantauprapat juga diajak mengenal lebih dekat tentang PKN STAN. Sebagaimana harapan Ibu Kepala MAN Rantauprapat, Ibu Nurhabibah, beliau ingin tahun ini akan ada alumni MAN Rantauprapat yang lolos masuk ke PKN STAN dan menjadi generasi penerus pengelola APBN. Di ujung penyampaian materi oleh Ibu Kepala KPPN Rantauprapat, beliau berpesan kepada para siswa, “Apapun yang kalian inginkan, maka perjuangkan, karena jika kalian perjuangkan Insha Allah kalian akan dapat meraihnya”, yang disambut riuh oleh siswa siswi. Selanjutnya pengenalan tentang PKN STAN disampaikan oleh Abil Fikri Audia, yang notabene ‘mantan STAN’ ter-anyar dan materi ini pun disambut dengan sangat baik oleh para siswa.

Kegiatan dilanjutkan dengan Cerdas Cermat APBN dan Perbendaharaan yang dipandu langsung oleh CSO KPPN Rantauprapat, Rafles Ricadson Purba. Acara Cerdas Cermat berlangsung dengan sangat meriah diiringi ramainya supporter masing masing regu.  Acara cerdas cermat diakhiri dengan penyerahan hadiah dan pemilihan supporter terheboh.

Dan sejalan dengan tema Hari Bakti Perbendaharaan Tahun 2018 “ Tingkatkan Literasi Perbendaharaan untuk Menggemakan Pembangunan”, dalam kegiatan Perbendaharaan menyapa kali ini juga dilaksanakan kegiatan menulis “ Jika aku Menteri Keuangan , ….. “oleh para siswa. Banyak jawaban jawaban spontan dan jujur dari tulisan mereka, sebagian besar berharap jika mereka Menteri Keuangan, mereka akan membangun desa, membangun infrastuktur, membangun sekolah untuk anak yang kurang mampu. Dari apa yang mereka tuliskan tersirat harapan mereka untuk dapat diperbaikinya kualitas hidup terutama dari segi sarana prasarana, infrastruktur dan pendidikan. Sungguh membanggakan, di antara mereka juga ada yang menyatakan akan mengelola keuangan Negara dengan baik dan tidak akan membiarkan adanya korupsi. Sungguh niat yang tulus dan jujur, dan semoga niat dan keinginan mereka tersebut tidak hanya sebatas dalam tulisan, namun terealisasi ke depan.

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

Ikuti Kami

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

   

Search