Jl.Manonjaya No.50 Cibeureum.Tasikmalaya- 40101

Berita

Seputar KPPN Tasikmalaya

FGD Penatusahaan Keuangan Daerah Bagi PPK SKPD

Pada 20 September 2023, KPPN Tasikmalaya berkesempatan menghadiri Focus Grup Discussion (FGD) Penatausahaan Keuangan Daerah Bagi PPK SKPD di lingkup Pemda Kab Ciamis. Acara yang diselenggarakan oleh BPKD Kabupaten Ciamis ini, menghadirkan peserta yang terdiri dari Kasubbag Keuangan selaku PPK SKPD dan Bendahara Pengeluaran dari seluruh OPD di lingkup Pemda Kabupaten Ciamis. Kegiatan FGD yang dibuka oleh Sekretaris Badan BPKD Kabupaten Ciamis ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pada pegelola keuangan di seluruh SKPD, khususnya terkait dengan Penatausahaan Keuangan Daerah beserta penatausahaan kewajiban perpajakannya dan evaluasi atas pelaksanaan pengelolaan keuangan oleh Inspekorat Daerah selaku APIP di daerahnya.
Pada kegiatan ini hadir sebagai narasumber yakni KPPN Tasikmalaya, yang menyampaikan materi mengenai Pelaksanaan Penyaluran TKD dan hubungannya dengan APBD, KPP Pratama Ciamis yang menyampaikan tentang kewajiban perpajakan yang berkaitan pada pelaksanaan belanja daerah, Inspektorat Daerah Kab Ciamis yang menyampaikan tentang pentingnya reviu pelaksanaan anggaran daerah serta dari BPKD Ciamis yang menyampaikan tentang Permendagri 77 Tahun 2020 tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Keuangan Daerah.
Diharapkan melalui kegiatan FGD ini pemahaman para pengelola keuangan OPD serta sinergi antar lembagai dapat ditingkatkan.

#pengelolaankeuangandaerah
#sinergiantarlembaga
#sinergidankoordinasi

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

Search