Berita

Seputar KPPN Wonosari

Townhall Meeting : Penguatan Integritas

Halo #sobatintress149!
Jumat, 3 November 2023, KPPN Wonosari mengadakan Town Hall Penguatan Integritas dengan narasumber Kepala Bidang SKKI Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi DIY. Acara ini penting diadakan untuk meningkatkan dan menjaga integritas karena hal itu merupakan hal yang paling utama yang harus dimiliki oleh setiap insan Perbendaharaan dalam menjalankan perannya sebagai penjaga keuangan negara.
Sebuah organisasi akan mudah mencari pegawai yang memiliki pendidikan tinggi, berpengalaman, dan lulusan perguruan tinggi terkenal. Tetapi untuk mendapatkan pegawai yang jujur, tulus, dan dapat dipercaya tidaklah mudah maka dari itu menumbuhkan integritas pada diri setiap pegawai merupakan hal yang penting mengingat bahwa Integritas adalah suatu konsep yang berkaitan dengan perilaku, nilai, metode, sarana, prinsip, harapan, dan keterpaduan berbagai hasil. Orang yang memiliki integritas berarti memiliki kepribadian yang jujur dan kuat selain itu, dalam kegiatan ini juga dipaparkan kondisi terkini mengenai Sumber Daya Manusia pada Ditjen Perbendaharaan beserta tugas-tugas baru yang menanti beserta tantangan ke depan.

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search