Gedung Keuangan Negara I Denpasar
Jalan Dr. Kusuma Atmaja Renon Denpasar

Berita

Seputar Kanwil DJPb

Focus Group Discussion (FGD) Penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa

Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Bali melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) bersama seluruh Pemerintah Daerah se-Provinsi Bali serta Instansi Pemerintah terkait lainnya. Denpasar, 23 Maret 2018

Kepala Kanwil DJPb Prov. Bali, Pejabat dari Polda Bali, BPKP, BPKAD, BPK dan peserta undangan lainnya

 

Pemberian Penghargaan kepada Pemda Terbaik (Tabanan, Gianyar dan Jembrana)

    

Salah satu tugas dan fungsi Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Bali sebagai representasi dari Kementerian Keuangan di Daerah adalah melakukan pemantauan dan evaluasi penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa sebagaimana disebutkan dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) RI Nomor: 50/PMK.07/2017 tentang Pengelolaan Transfer ke Daerah dan Dana Desa sebagaimana telah diubah dengan PMK Nomor: 225/PMK.07/2017 tentang Perubahan Kedua atas PMK Nomor 50/PMK.07/2017 tentang Pengelolaan Transfer ke Daerah dan Dana Desa. Dalam rangka melaksanakan tugas dan fungsi tersebut, telah diselenggarakan Kegiatan Focus Group Discussion ( FGD) DAK Fisik dan Dana Desa bersama Pemda Se-Wilayah Provinsi Bali guna meningkatkan sinergi dalam rangka mewujudkan pelaksanaan penyaluran dan pengelolaan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik dan Dana Desa yang efektif, efisien, akuntabel dan tepat sasaran.

 

Kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dilaksanakan pada hari Jumat, 23 Maret 2018, bertempat di Ruang Aula (basement) Gedung Keuangan Denpasar I, Jl. Dr. Kusuma Atmaja, Renon, Denpasar dengan dihadiri oleh Pejabat dari Polda Bali, Perwakilan BPKP Provinsi Bali, BPKAD Provinsi Bali, BPK Provinsi Bali, BPMPD  lingkup Provinsi Bali beserta staf, pejabat dan pegawai Kanwil DJPb Provinsi Bali serta Pejabat KPPN lingkup Provinsi Bali. Kegiatan dimulai pukul 07.30 WITA, dan berakhir pada pukul 13.00 WITA.

 

 Narasumber yang menyampaikan materi terkait PMK Nomor: 225/PMK.07/2017 adalah Bapak Hari Utomo dari Direktorat Pelaksanaan Anggaran Ditjen Perbendaharaan. Adapun pokok bahasan dalam kegiatan dimaksud diantaranya (1) Latar belakang/tujuan penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa melalui KPPN di seluruh Indonesia, (2) Evaluasi penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa TA 2017, dan (3) Persiapan penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa TA 2018. Momen ini juga dimanfaatkan oleh Kanwil DJPb Provinsi Bali untuk memberikan penghargaan bagi Pemda terbaik dalam pengelolaan dan penyaluran DAK Fisik dan Dana Desa TA 2017 yang diterima oleh Pemda Tabanan, Gianyar dan Jembrana. Selain pemberian penghargaan, dalam kesempatan ini juga dilaksanakan kegiatan bedah buku “Kisah Sukses Dana Desa” yang disampaikan oleh Dr. Drh. Komang Suarsana, M.MA (Dirut PT. Media Bali Berkarya) dan Sugeng Wistriono (Sekretariat Ditjen Perbendaharaan)

Akhirnya, melalui pelaksanaan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) ini diharapkan dapat terjalin hubungan/komunikasi/sinergi yang lebih baik antara Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bali dengan Pemerintah Daerah se-Provinsi Bali khusunya dalam membangun ekonomi daerah melalui DAK Fisik dan Dana Desa.

Kontributor : Tim Kehumasan / Bidang PPA II


Foto bersama di akhir kegiatan antara Pejabat Kanwil DJPb Prov. Bali bersama seluruh perwakilan Pemda se-Bali

 

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search