Cilacap

Berita

Seputar Kanwil DJPb

AIR MATA HARU WARNAI PELEPASAN MAHASISWA PKL PKN STAN

Jum’at  16 Agustus 2019, bertempat di halaman samping KPPN, air mata haru mewarnai acara pelepasan Mahasiswa Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN yang telah selesai melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di KPPN Cilacap, sejak tanggal 22 Juli 2019 s.d. 16 Agustus 2019, oleh delapan mahasiswa Diploma I Kebendaharaan Negara PKN STAN yang terdiri Aulia Nida Adilah, Dinda Nawang Sasi, Muji Astuti, Novenia Puspita Anggraini, Syifa Nur Azizah, Wildan Afra Azzindani, Wiwit Cahyani dan Yanna Gita Safitri. Acara ini digagas sebagai bentuk rasa syukur telah selesainya kegiatan PKL dan sebagai penghargaan serta ucapan terima kasih kepada Mahasiswa PKN STAN yang selama 20 hari di KPPN Cilacap, banyak membantu tugas dan pekerjaan para pegawai.

Mengawali acara pagi itu, setiap mahasiswa PKN STAN diberikan kesempatan untuk menyampaikan kesan terhadap KPPN Cilacap. Saat itulah Muji Astuti, tidak kuasa menahan air mata saat menyampaikan kesannya. Muji terharu dengan perhatian yang diberikan kepadanya dan berterima kasih karena telah diterima dan dibimbing dengan baik oleh para pegawai KPPN Cilacap. Dengan terbata-bata masih menahan tangisnya, Muji menyampaikan permohonan maaf apabila dalam melaksanakan tugas PKL di KPPN terdapat hal-hal yang tidak berkenan di hati para pegawai KPPN Cilacap. Beberapa yang hadir turut menitikkan airmata karena ikut terharu.

Mahasiswa PKN STAN lainnya, Aulia mengungkapkan bahwa awalnya mengira akan terasingkan dan mendapatkan pekerjaan yang sulit tapi nyatanya berada di KPPN Cilacap diterima dengan baik dan bisa akrab dengan para pegawai serta mendapatkan banyak pembelajaran tentang pengalaman kehidupan maupun tentang pekerjaan.

Yudi Peksi Adji, mewakili para pegawai KPPN Cilacap berpesan kepada Mahasiswa PKN STAN bahwa semua yang didapatkan selama PKL di KPPN Cilacap agar dijadikan bekal untuk melaksanakan tugas kelak saat bekerja dimanapun ditempatkan, dan mengucapkan terima kasih atas darma bakti selama PKL. Lilik Basuki, Kepala Seksi Bank menambahkan ucapan terima kasih kepada para Mahasiswa PKN STAN yang telah terlibat secara aktif sebagai pengisi acara dalam kegiatan KPPN Cilacap diantaranya Pemilihan The Best Employee, Treasury Goes To School di MAN 2 Cilacap, dan Gugus Kendali Mutu materi Microsoft Office yang diselenggarakan oleh KPPN Cilacap.Di kesempatan akhir, Kepala KPPN Cilacap Joko Supriyanto menyampaikan agar mahasiswa PKN STAN dapat mencontoh hal-hal baik yang telah dipelajari dan dilihat di KPPN Cilacap. Pada saatnya nanti mahasiswa PKN STAN akan menggantikan posisi para pegawai yang telah senior. Jika saatnya tiba,  diharapkan mahasiswa PKN STAN tetap rendah hati, menghargai dan menghormati semua pegawai baik pegawai senior maupun pegawai yang masih junior, sebagaimana yang dicontohkan oleh para pegawai KPPN Cilacap, telah menyambut dan menerima mahasiswa PKL dengan terbuka, melibatkan mahasiswa PKL dalam kegiatan di KPPN dan membimbing dalam pelaksanaan tugas selama PKL. “Hari ini bukan akhir dari hubungan yang telah dibangun selama PKL, jika ada kesempatan silahkan berkunjung kembali ke KPPN Cilacap” lanjutnya.

Sebagai penyemarak, Kepala KPPN men-challenge para mahasiswa PKN STAN untuk menyebutkan satu persatu nama seluruh pegawai KPPN Cilacap dengan benar. Tampil sebagai penjawab pertama Syifa Nur Azizah berhak mendapat hadiah menarik. Acara ditutup dengan sarapan bersama penuh kekeluargaan dan keceriaan.  (tin)

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

 

IKUTI KAMI

 

Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Cilacap
Jalan Perintis Kemerdekaan No. 28 Cilacap
Tel: 0282-548888 Fax: 0282-547009

Search