Tanjungpinang

Jaga Kontinuitas Knowing Your Employee (KYE), KPPN Tanjungpinang Ciptakan dan Terapkan Inovasi BAST

 

     Direktorat Jenderal Perbendaharaan melalui unit kerjanya senantiasa menjalankan kegiatan Knowing Your Employee (KYE) atau biasa dikenal dengan kebijakan mengenal pegawai lebih dekat. Tak terkecuali di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tanjungpinang, juga telah menerapkan KYE, bahkan KPPN Tanjungpinang menciptakan inovasi Aplikasi BAST, akronim “Bro And Sis Tanjungpinang”, khusus untuk mendukung KYE. Dalam pelaksanaan tugas kedinasan, peran seorang pimpinan tentu sangat dominan dan menentukan dalam upaya pencapaian target kinerja dan pembangunan integritas. Implementasi Manajemen Risiko di instansi Kementerian Keuangan dijabarkan dalam praktik The Three Lines of Defence, yang merupakan sistem pertahanan berlapis pada tiga tingkatan. Hal ini bersinggungan dengan aspek manajerial maupun pengendalian internal dilingkungan kerja. Lini pertama (first line of defence) terdapat pada manajemen atau unit operasional, dari pimpinan sampai dengan pelaksana, yang melaksanakan proses bisnis sebagai risk owner. Lapisan kedua (second line of defence) dilakukan oleh pengelola risiko dan atau Unit Kepatuhan Internal (UKI) di setiap unit yang menjalankan fungsi controlling dan monitoring, dan lini ketiga (third line of defence) dijalankan oleh Inspektorat Jenderal sebagai auditor internal Kementerian Keuangan. KYE masuk dalam inisiatif kegiatan lini pertama, yakni membangun integritas dan mencegah tindak koruptif di unit kerja Kementerian Keuangan. BAST inovasi KPPN Tanjungpinang ini adalah inovasi berbasis google form yang dibuat oleh salah seorang pegawai KPPN Tanjungpinang, berisi form informasi yang wajib diisi oleh seluruh pegawai dan pejabat. BAST mewajibkan pegawai/pejabat mengisi data informasi keluarga, penghasilan perbulan, kebiasaan sehari-hari serta foto keluarga, termasuk tersedia form usulan yang menampung masukan untuk meningkatkan kedekatan hubungan satu sama lain antara pegawai dengan pejabat atau sebaliknya.

     Sejalan dengan penerapan program KYE melalui aplikasi BAST, Kepala KPPN Tanjungpinang, Aprijon mendapatkan masukan berupa adanya keinginan sebagian pegawai agar dilakukan kegiatan tambahan berupa aktivitas olahraga diluar kegiatan yang telah ada. Kepala KPPN Tanjungpinang selaku Role Model berinisiatif menetapkan jadwal kegiatan rutin bulanan berupa Jalan Santai Pagi dan olahraga bola voli sehabis jam kerja, masing-masing dilaksanakan minggu pertama dan minggu ketiga tiap bulannya. Agenda ini telah terlaksana perdana pada minggu ketiga September 2021 lalu lewat kegiatan olahraga bola voli bersama seluruh pegawai KPPN Tanjungpinang dan juga melibatkan tenaga Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN). Kegiatan dilaksanakan dengan ceria, tak ada sekat antara pejabat dengan pegawai, termasuk dengan tenaga PPNPN. Aktivitas olahraga ini dilakukan informal, dimana antara pegawai, pejabat dan tenaga PPNPN bercampur baur dan dibagi dalam dua kelompok, bertajuk pertandingan persahabatan. Pada masa rehat bertanding, sebagian pemain beristirahat dan digantikan oleh pegawai lain. Ketika istirahat ini, disediakan jajanan kampung seperti jagung, ubi jalar rebus, singkong dan lain-lain. Spesialnya lagi, semua makanan ini dimasak sendiri oleh tenaga PPNPN KPPN Tanjungpinang.

     Manfaat yang diharapkan dari kegiatan olahraga bersama ini disamping untuk kebugaran fisik pegawai guna meningkatkan gairah bekerja, juga untuk memperat hubungan antar sesama pegawai. Melalui kegiatan ini diharapkan semakin tertanam rasa kebersamaan dalam upaya mencapai tujuan organisasi dengan tetap memperhatikan norma kepatutan dalam bergaul sesuai kode etik di Kementerian Keuangan. Tentu konteks terdepan dari penerapan kegiatan KYE/BAST ini adalah perwujudan upaya Pimpinan sebagai Role Model bagi bawahannya dalam keseharian di lingkungan kantor.

 

Kontributor : Apr

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search