Cilacap

Berita

Seputar Kanwil DJPb

KPPN CILACAP GELAR LOKAKARYA MENINGKATKAN PERAN DIREKTORAT JENDERAL PERBENDAHARAAN SEBAGAI KATALISATOR MODERNISASI DAN REFORMASI BIROKRASI

Direktorat Jenderal Perbendaharaan telah memperoleh berbagai pengakuan dan mendapat banyak penghargaan terkait pelaksanaan reformasi birokrasi dan pelayanan kepada para pemangku kepentingan. Seluruh unit di lingkungan Direktorat Jenderal Perbendaharaan, termasuk dalam hal ini Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Cilacap  telah berproses menjadi unit modern dengan dukungan teknologi informasi. Pencapaian tersebut merupakan hasil dukungan para insan Perbendaharaan yang telah konsisten menerapkan Reformasi Birokrasi dan mengimplementasikan Nilai-Nilai Kementerian Keuangan dalam menunaikan seluruh tugas dan fungsinya.

Berangkat dari kesadaran itu, maka pada hari Senin (16/1) bertempat di Aula Kantor Pelayanan Perbendaharaan negara Cilacap diselenggarakan Lokakarya yang mengusung tema “Meningkatkan Peran Direktorat Jenderal Perbendaharaan Sebagai Katalisator Modernisasi dan Reformasi Birokrasi”. dengan mengundang seluruh perwakilan satuan kerja di wilayah pembayaran KPPN Cilacap.

Kegiatan Lokakarya dimaksudkan men-trigger  agar seluruh unit vertikal Direktorat Jenderal Perbendaharaan termasuk dalam hal ini KPPN Cilacap agar secara aktif mendukung proses percepatan Reformasi Birokrasi pada seluruh instansi pemerintah, baik pusat maupun daerah di wilayah kerjanya. Dengan sarana prasarana, proses bisnis, janji layanan serta kode etik yang dimiliki, diharapkan setiap unit vertikal Direktorat Jenderal Perbendaharaan dapat berperan sebagai katalisator pelaksanaan reformasi birokrasi pada instansi lain.  

Di sisi lain, diharapkan Satker/SKPD terinspirasi dengan capaian yang telah diperoleh Direktorat Jenderal Perbendaharaan dan mendorong mereka untuk melakukan inovasi layanan dalam rangka mendukung percepatan Reformasi Birokrasi.

Kegiatan Lokakarya dipandu oleh Mursid Priyadi, staf Seksi Pencairan Dana dan Manajemen Satker, selaku Duta SPAN, Duta Transfromasi Kelembagaan sekaligus pejabat pembina Treasury Management Representative menyampaikan paparan terkait Capaian dan Prestasi Penghargaan yang diperoleh Direktorat Jenderal Perbendaharaan  meliputi Modernisasi Proses Bisnis, Organisasi dan Pengelolaan SDM, Layanan Prima dan Zona Integritas serta Capaian Direktorat Jenderal Perbendaharaan Tahun 2016.

Di bagian akhir Kepala KPPN Cilacap, Herbudi Adrianto, dengan didampingi Kepala Subbagian Umum dan para Kepala Seksi mengajak para undangan yang hadir melakukan  kunjungan langsung peserta pada sarpras, SOP, layanan, janji layanan, kode etik, budaya organisasi pada KPPN Cilacap sekaligus untuk mendapatkan feedback  masukan atas pelayanan yang diberikan, mendapatkan masukan untuk inovasi yang mendukung simplifikasi dan efisiensi pengelolaan perbendaharaan serta memunculkan ide inovasi

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

 

IKUTI KAMI

 

Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Cilacap
Jalan Perintis Kemerdekaan No. 28 Cilacap
Tel: 0282-548888 Fax: 0282-547009

Search