Berita

Seputar KPPN Pati

Perkuat Tusi KPPN Pati, Tingkatkan Sinergi dan Kolaborasi dengan BSI melalui Kegiatan Capacity building dan Service Excellent

KPPN Pati berkolaborasi dengan PT. Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Kutoharjo Pati menyelenggarakan kegiatan Capacity Building dan Service Excellent serta Edukasi Pengelolaan Keuangan sebagai Implementasi Inovasi BILANGAN (Bijak Kelola Keuangan) pada tanggal 26 Mei 2023 bertempat di Aula KPPN Pati yang dihadiri oleh seluruh Pejabat/Pegawai dan PPNPN KPPN Pati.

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka meningkatkan kualitas layanan prima dan profesionalisme Pejabat/Pegawai pada KPPN Pati, mendukung Treasury Image Branding dan customer oriented service delivery, serta penguatan tugas, fungsi dan peran KPPN Pati.

Rangkaian kegiatan yang digelar pada Jum’at pagi tersebut dikemas dalam suasana santai. Mengawali kegiatan yaitu jalan santai bersama menyusururi jogging track KPPN Pati, sambil menikmati keindahan lingkungan kantor, para peserta disuguhi pertanyaan quiz yang tersembunyi di beberapa titik sepanjang lintasan jogging track. Selanjutnya sesi menjawab quiz jogging track dilaksanakan di Aula KPPN yang dipandu secara langsung oleh Kepala Subbagian Umum Ibu Ending Werdiningsih. Acara semakin meriah dengan pembagian doorprize dan dari Hati Ke Hati serta tukar kado.

Kepala KPPN Pati menyambut dengan baik pelaksanaan kegiatan ini, Beliau menyampaikan bahwa kegiatan Capacity Building dan Service Excellent sejalan dengan pesan Direktur Jenderal Perbendaharaan pada saat kunjungan ke KPPN Pati yaitu menjadikan pelayanan dengan hati dan integritas sebagai nilai-nilai utama pegawai.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pada pemaparan materi, Bpk. Syuki Ni’ami selaku Area Operation and Service Manager BSI Wilayah Semarang Kota dalam sharing Service Excellent menyampaikan pesan bahwa service itu membahagiakan orang lain, maka kita nya harus bahagia. Sementara Ibu Ossy Ambarita Saputri dari PT. Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Kutoharjo Pati tips dan trik terkait bijak mengelola keuangan. Materi tersebut selaras dengan Inovasi yang dikembangkan oleh KPPN Pati yaitu BILANGAN (Bijak Kelola Keuangan).

Dengan dilaksanakannya kegiatan Capacity Building dan Service Excellent yang dikemas secara manarik diharapkan dapat memberikan suasana yang membahagiakan bagi seluruh pegawai di tengah rutinitas pekerjaan, yang pada akhirnya diharapkan dapat meningkatkan semangat dalam memberikan layanan terbaik melebihi ekspektasi. (SA)

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
KPPN Pati
Jalan P. Diponegoro No. 102 Pati 59111
Tel: (0295)-381171

 

 

 IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

 

Search