Jl. Datu Insad, No. 79 Pelaihari – 70814

Berita

Seputar KPPN Pelaihari

Pendampingan Aktivasi CMS dan Monitoring Penggunaan KKP pada Satuan Kerja Lingkup KPPN Pelaihari

KPPN Pelaihari senantiasa mendukung digitalisasi transaksi keuangan salah satunya melalui penggunaan Transaksi Non Tunai pada Rekening Virtual Pengeluaran serta penggunaan Kartu Kredit Pemerintah pada Satuan Kerja lingkup wilayah KPPN Pelaihari. Namun, dalam praktiknya terdapat beberapa kendala yang masih dialami oleh satuan kerja sehingga implementasi digitalisasi keuangan tersebut belum maksimal.

Hadir sebagai solusi, KPPN Pelaihari menginiasi kegiatan Pendampingan Aktivasi CMS dan Monitoring Penggunaan KKP pada satuan kerja di lingkup KPPN Pelaihari. Turut menghadirkan perwakilan dari Bank BRI, kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari, yaitu pada tanggal 15 dan 17 November 2022 secara luring pada Ruang Aula Lantai II KPPN Pelaihari.

Materi dan diskusi dalam kegiatan ini disampaikan oleh Andi Khairul Anam (Kepala Seksi PDMS), Vincentius Sony Mauboy (Pejabat Fungsional PTPN) serta perwakilan dari Bank BRI.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, kendala-kendala yang menjadi kesulitan bagi para bendahara pengeluaran serta operator SAKTI satuan kerja dapat teratasi sehingga implementasi digitalisasi transaksi keuangan dapat ditingkatkan.

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

Search