Gedung Keuangan Negara, Jl. Pemuda No.2, Semarang

Berita

Seputar Kanwil DJPb Provinsi Jawa Tengah

Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Dana APBN/APBD

Semarang, 2 November 2021

djpb.kemenkeu.go.id/kanwil/jateng/id - Kepala Kanwil DJPb Provinsi Jawa Tengah, Midden Sihombing pada hari Selasa 2 November 2021 tepat pukul 17.00 hadirsebagai narasumber dalam acara dialog publik yang disiarkan langsung oleh TVRI Jawa Tengah.

Acara yang mengusung tema Peningkatan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan dan Dampak atas Opini WTP ini turut dihadiri Bupati Semarang, H. Ngesti Nugraha, SH, MH dan Kepala Perwakilan BPK Jawa Tengah, Ayub Amali SE.,M.M.,Ak.,CA.,CSFA.

Dalam perbincangan ini Kepala Kanwil DJPb Provinsi Jawa Tengahmenegaskan bahwa WTP yang telah dicapai menunjukkan kualitas penyusunan dan penyajian laporan keuangan yang wajar, kedepannya diharapkan agar sejalan dengan implementasi program-program yang lebih tepat sasaran. Hal ini diamini oleh Kepala Perwakilan BPK Jawa Tengah, bahwa tahap selanjutnya setelah Laporan Keuangan sudah membaik adalah tindak lanjut dari rekomendasi BPK atas hasil pemantauan tindak lanjut hasil pemeriksaan tersebut diantaranya adalah pemantauan program-program kinerja pada masa pandemi yang berdampak luar biasa ini agar lebih tepat sasaran untuk mengembalikan ke kondisi sebelum masa pandemi.

“Respon yang sangat baik oleh para pimpinan daerah di Jawa Tengah atas informasi dan evaluasi pengelolaan keuangan negara merupakan bentuk transparansi dan akuntabilitas keuangan di Jawa Tengah itu sendiri”, ungkap Midden Sihombing. Sejalan dengan ini Bupati Semarang mengungkapkan komitmen Pemerintah Kabupaten Semarang untuk menjaga transparansi dan akuntabilitas keuangan ini dengan mengoptimalkan dan memaksimalkan adanya keterbukaan informasi dan pengelolaan keuangan.

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Keuangan Negara I, Jl. Pemuda No.2 Semarang />Tel: (024) 355.5852, 351.5989 Fax : (024) 354.4255, 354.5877

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN