Gedung Keuangan Negara, Jl. Pemuda No.2, Semarang

Berita

Seputar Kanwil DJPb Provinsi Jawa Tengah

Roadshow Peningkatan Kinerja : “Analisa Yang Jujur Akan Memunculkan Langkah Tepat Dalam Peningkatan Kinerja”

Semarang, 14 - 16 April 2021

djpb.kemenkeu.go.id/kanwil/jateng/id - Kepala Kanwil DJPb Provinsi Jawa Tengah, Midden Sihombing melakukan roadshow ke beberapa KPPN dalam rangka memotivasi peningkatan pengelolaan kinerja pada KPPN dalam mewujudkan pembangunan ZI, WBK dan WBBM pada Kanwil dan KPPN lingkup Kanwil DJPb Prov Jateng.

Pada Hari Rabu, 14 April 2021, Bapak Midden Sihombing berkunjung ke KPPN Semarang II. Dalam pertemuan yang dihadiri Pejabat dan Pegawai KPPN Semarang I dan KPPN Semarang II, Beliau menyampaikan arahan terkait peningkatan pengelolaan kinerja yang dijabarkan pada pengisian IIAA (Isu Utama, Implikasi, Akar Masalah dan Action Plan). IIAA merupakan form yang berisi analisa mendalam tentang pencapaian target kinerja, apabila pengisiannya sesuai kondisi yang ada diharapkan akan memunculkan action plan nyata dalam pencapaian target kinerja dan dapat menyelsaikan permasalahan-permasalahan dalam pengelolaan keuangan negara.

Kunjungan juga dilaksanakan ke KPPN Purwokerto pada Hari Kamis, 15 April 2021. Pada kunjungan ke KPPN Purwokerto, turut hadir menerima pengarahan adalah perwakilan Pejabat dan Pegawai pada KPPN Purwokerto, KPPN Banjarnegara dan KPPN Cilacap.

Kunjungan selanjutnya adalah ke KPPN Purworejo pada Hari Jumat, 16 April 2021 yang dihadiri perwakilan Pejabat dan Pegawai dari KPPN Purworejo, KPPN Magelang dan KPPN Klaten.

Pada kunjungan ke KPPN Purwokerto dan KPPN Purworejo, Kepala Kanwil menyampaikan hal yang sama tentang peningkatan kinerja pada tahun 2021 dan meminta semua pihak agar bekerja dengan baik dan tetap menjaga integritas.

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Keuangan Negara I, Jl. Pemuda No.2 Semarang />Tel: (024) 355.5852, 351.5989 Fax : (024) 354.4255, 354.5877

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN