Makassar

Berita

Seputar KPPN Makassar II

KPPN Makassar II Mengikuti Peringatan Hari Bakti Perbendaharaan ke-18 Tahun 2022

Tema Hari Bakti Perbendaharaan ke-18 tahun 2022 adalah

“Dengan Semangat DJPb HAnDAL, Perkuat Kemenkeu Satu untuk Pulihkan Ekonomi”.

Tema dimaksud selaras dengan semangat implementasi nilai Harmonis, Amanah, Digital, Akuntabel, dan Loyal dalam mewujudkan New DJPb in Town, sebagai andil DJPb dalam memperkuat Kemenkeu Satu untuk pemulihan ekonomi.

Hari Bakti Perbendaharaan merupakan simbol kelahiran Direktorat Jenderal Perbendaharaan yang didasarkan pada momentum ditetapkannya Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara, yang mana pada tahun tersebut dimulai era reformasi keuangan negara melalui lahirnya paket Undang-Undang Keuangan Negara menggantikan ICW. Peringatan Hari Bakti Perbendaharaan bertujuan untuk penguatan sinergi internal dan kolaborasi eksternal Ditjen Perbendaharaan serta memperkuat komunikasi publik atas peran pemerintah dalam mengelola APBN untuk pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Sejak terbentuk di tahun 2004, Ditjen Perbendaharaan terus bertransformasi dari sisi organisasi, SDM, dan proses bisnis. Pengelolaan perbendaharaan negara diarahkan lebih efektif dan modern serta adaptif dan responsif terhadap segala tantangan.

Dari sisi organisasi, Ditjen Perbendaharaan memulai perubahan nyata untuk memberikan pelayanan prima dengan membentuk KPPN Percontohan pada tahun 2007, yang merupakan prototipe kantor vertikal yang bersih dari praktik KKN, dengan SDM merupakan hasil assessment, dengan layanan one stop services dengan optimalisasi IT. Dari sisi tata kelola SDM, Ditjen Perbendaharaan mampu mentransformasi SDM menjadi efektif, berintegritas dan berkualitas. Dari sisi proses bisnis, Ditjen Perbendaharaan terus menerapkan proses bisnis yang semakin modern, melalui implementasi SPAN, MON, dan SAKTI yang dilakukan secara bertahap sejak tahun 2015.

Penajaman fungsi melalui pengayaan tugas instansi vertikal untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat melalui penyusunan Kajian Fiskal Regional, Spending Review dan Penyaluran Transfer Ke Daerah dan Dana Desa.

Pada tahun 2021, Ditjen Perbendaharaan melakukan penguatan fungsi untuk lebih kontributif bagi perekonomian daerah melalui pelaksanaan fungsi sebagai Regional Chief Economist, yang telah menghasilkan sinergi dan kolaborasi antar unit Kementerian Keuangan di daerah untuk pengawalan pelaksanaan APBN demi meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Di bidang modernisasi dan digitalisasi layanan Ditjen Perbendaharaan melakukan beberapa program prioritas seperti implementasi SAKTI secara penuh, implementasi Government Payment Platform, serta berbagai inisiatif digitalisasi treasury.

Capaian prestasi Direktorat Jenderal Perbendaharaan:  

  • Di bidang pelayanan, Ditjen Perbendaharaan pernah meraih Piala Citra Pelayanan Prima dari Presiden,
  • Survei kepuasan pengguna layanan memperoleh nilai 4,59 di tahun 2021,
  • Pada 2021 seluruh unit layanan DJPb telah memperoleh sertifikat mutu manajemen ISO 9001 : 2015.
  • Terdapat 191 unit kerja Ditjen Perbendaharaan meraih predikat WBK dan 29 unit kerja mendapatkan predikat WBBM,
  • Di bidang teknologi informasi, Ditjen Perbendaharaan meraih penghargaan Top Digital Implementation 2020 on Institution Sector melalui 3 aplikasi utama, yaitu MPN G3, SPAN, dan SAKTI.
  • Aplikasi Online Monitoring SPAN (OMSPAN) juga telah diakui Bank Dunia sebagai salah satu Innovations in Managing Public Money dan telah mendapatkan pengakuan di ajang UNSPA 2019.

Diselenggarakan pada Kamis, 27 Januari 2022 secara daring dan luring, yang dihadiri oleh Menteri Keuangan, Wakil Menteri Keuangan, dan jajaran pimpinan Kementerian Keuangan. Dalam acara tersebut, Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati meluncurkan roll out aplikasi SAKTI. Seluruh Pimpinan dan staf KPPN Makassar II turut mengikuti acara puncak tersebut bersama-sama secara daring. 

Selamat Hari Bakti, Insan Perbendaharaan.

Semangat implementasikan DJPb HAnDAL, dalam mewujudkan Kemenkeu Tepercaya.

 

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
KPPN Makassar II
Jl Urip Sumohardjo KM 4 Makassar

Tel: 0411-457932 Fax: 0411-456958

 

IKUTI KAMI

 

 

PENGADUAN

 

Search