Jl. Mayjen D.I. Panjaitan No. 24 Banjarmasin

Berita

Seputar Kanwil DJPb

Forum Moneter Fiskal Regional Semester 1 Tahun 2018

Forum Moneter Fiskal Regional Semester I Tahun Anggaran 2018

        Banjarmasin, 2 Juli 2018 bertempat Kantor Perwakilan Bank Indonesia Prov. Kalsel. Sebagai wahana diskusi pemangku kepentingan moneter-fiskal di Kalimantan Selatan, pada hari Senin, 2 Juli 2018 telah dilaksanakan kegiatan Forum Moneter-Fiskal Regional Semester I tahun 2018. Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Lantai 3, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Selatan. Kegiatan dibuka oleh Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Selatan, Herawanto dan dihadiri oleh Kepala Biro Sarana dan Prasarana Perekonomian Setda Provinsi Kalimantan Selatan, Kepala Kanwil DJPb Provinsi Kalimantan

Selatan, Kepala Kanwil DJBC Kalimantan Bagian Selatan, Kepala Bakeuda Provinsi Kalimantan Selatan, Sekda Kota Banjarmasin, Kepala Bakeuda Kota Banjarmasin, pejabat dari Kanwil DJP Kalimantan Selatan dan Tengah dan BPS Provinsi Kalimantan Selatan.

        Dalam sambutannya, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Selatan menyampaikan kebijakan Bank Indonesia berupa kebijakan pre-emptive untuk memperkuat stabilitas perekonomian nasional dan daerah. Kebijakan tersebut diperlukan sebagai antisipasi kondisi perekonomian global, antara lain adanya perang dagang antara Amerika Serikat dengan Tiongkok. Perekonomian Indonesia sebagai bagian dari perekonomian global, tentu saja tidak bisa lepas dari pengaruh perang dagang tersebut. Diperkirakan kondisi perekonomian  Indonesia akan sedikit melambat pada triwulan III tahun 2018. Namun Bank Indonesia akan tetap berupaya menjaga  target inflasi sesuai yang diharapkan yaitu 3,5 +/- 1.

       Selanjutnya Kepala Kanwil DJPb Provinsi Kalimantan Selatan menyampaikan kondisi APBN sampai dengan semester I 2018. Belanja K/L di Kalimantan Selatan sudah mencapai 38,41%, di atas rata-rata nasional yang hanya sebesar 36,5%. Adapun Dana DesaTahap I dan Tahap II sudah tersalur dari RKUN ke RKUD sebesar Rp796 Miliar (59,80%). Sedangkan DAK Fisik tersalur dari RKUN ke RKUD sebesar Rp177 Miliar (13,68%).

      Dalam kesempatan tersebut Kepala Kanwil DJPb Provinsi Kalimantan Selatan juga menyampaikan apresiasi kepada pemda se-Kalimantan Selatan yang telah mendukung penuh tugas dan fungsi Ditjen Perbendaharaan, terutama dalam penyediaan data-data keuangan daerah. Diharapkan kerjasama yang sudah terjalin baik dapat dipertahankan.

Peta Situs   |  Email Kemenkeu   |   FAQ   |   Prasyarat   |   Hubungi Kami

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Djuanda I Lt. 9
Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1 Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

IKUTI KAMI

 

Search