Berita Nasional

(Seputar Ditjen Perbendaharaan)

Kunjungi KPPN Tuban, Dirjen Perbendaharaan Dorong Pegawai Siap Bertransformasi

Dirjen Perbendaharaan Astera Primanto Bhakti mengunjungi Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tuban di Jawa Timur, Jumat (19/04). Dalam kunjungan tersebut Dirjen Perbendaharaan menyampaikan apresiasi atas realisasi APBN di lingkup KPPN Tuban yang sudah mencapai 25% pada kuartal pertama 2024.

“KPPN Tuban memiliki dana transfer yang relatif sangat besar karena memiliki penerimaan minyak dan gas bumi (migas) sendiri, dengan ditambah alokasi pembagian dari migas di wilayah tetangga. Dengan begitu, KPPN Tuban agar dapat senantiasa mengingatkan Pemda Tuban agar dana yang besar tersebut dapat dikelola dengan baik, optimal, dan bermanfaat,” pesan Dirjen Perbendaharaan yang pada kegiatan tersebut didampingi oleh Sekretaris Ditjen Perbendaharaan Didyk Choiroel dan Kepala Kanwil DJPb Provinsi Jawa Timur Taukhid.

Rencana reorganisasi KPPN secara keseluruhan juga disebutkan oleh Dirjen Perbendaharaan saat memberikan arahan kepada para pegawai KPPN Tuban. Salah satunya adalah pembagian tugas pegawai Ditjen Perbendaharaan untuk mengerjakan fungsi Treasury dan fungsi-fungsi lainnya sebagai Financial Advisor. Karenanya, Pegawai DJPb juga diharapkan senantiasa siap untuk bertransformasi di tengah dinamika. [LRN/AAW]

 

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1
Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

 

 

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

 

Search

Kantor Wilayah Provinsi, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) 

(Daftar Kantor Vertikal DJPb Selengkapnya ..)