Berita Nasional

(Seputar Ditjen Perbendaharaan)

Lima Pejabat Eselon IIi Dilingkungan Ditjen Perbendaharaan Menduduki Jabatan Baru.

Liputan Pelantikan Pejabat Eselon III di lingkungan Ditjen Perbendaharaan.
Jakarta, perbendaharaan.go.id &ndash
Direktur Jenderal Perbendaharaan, Agus Suprijanto, melantik pejabat eselon III di lingkungan Ditjen Perbendaharaan pada hari Jumat, (06/14) di gedung Prijadi Praptosuhardjo II. Acara pelantikan tersebut dihadiri pula oleh para pejabat eselon II Kantor Pusat dan beberapa pejabat eselon III sekretariat Ditjen Perbendaharaan.

Pejabat yang dilantik tersebut adalah, pertama, Bakhtaruddin, semula menjabat sebagai Kepala KPPN Padang, menjadi Kepala Bidang Supervisi KPPN dan Kepatuhan Internal Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Prov. Aceh, kedua, Ludiro, semula menjabat sebagai Kepala Bagian Administrasi Kepegawaian Setditjen Perbendaharaan, menjadi Kepala Bidang Pembinaan Pelaksanaan Anggaran I Kanwil Ditjen Perbendaharaan Prov. Kalimantan Tengah, ketiga, Dedi Sopandi, semula menjabat sebagai Kasubdit Peraturan dan Pembinaan Perbendaharaan I Direktorat SP, menjadi Kepala Bidang Supervisi KPPN dan Kepatuhan Internal Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Prov. Sulawesi Tengah, keempat, Sudarso, semula menjabat sebagai Kepala Subdirektorat Peraturan dan Standarisasi Teknis Badan Layanan Umum, Direktorat PPK-BLU, menjadi Kepala Bidang Supervisi KPPN dan Kepatuhan Internal Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Prov. Gorontalo, dan kelima, Sulaimansyah, semula menjabat sebagai Kepala Subdirektorat Peraturan dan Pembinaan Perbendaharaan II, Direktorat Sistem Perbendaharaan menjadi Kepala Bidang Supervisi KPPN dan Kepatuhan Internal Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Prov. Maluku Utara.

Oleh : Media Center Ditjen Perbendaharaan.

 

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1
Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

 

 

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

 

Search

Kantor Wilayah Provinsi, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) 

(Daftar Kantor Vertikal DJPb Selengkapnya ..)