Berita Nasional

(Seputar Ditjen Perbendaharaan)

Pelaksanaan Assesment Center Untuk Lima KPPN Percontohan

Liputan Assesment Calon Pegawai KPPN Percontohan Tahap V  Untuk KPPN Jakarta III
Jakarta, perbendaharaan.go.id - Pada tahun 2011 Dirjen Perbendaharaan menetapkan lima Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) sebagai KPPN Percontohan. KPPN tersebut yaitu KPPN Jakarta III, KPPN Jakarta V, KPPN Tanjung Pinang, KPPN Majumu dan KPPN Manokwari. Assessment center merupakan suatu aspek yang harus ditegakan untuk pelaksanaan Reformasi Birokrasi dalam hal peningkatan sumberdaya manusia. Mekanisme assessment center  diharapkan dapat menghasilkan kesesuaian antara jabatan yang diemban dengan kemampuan pegawai.

Kegiatan assessment center calon pegawai KPPN Percontohan tahap V dilaksanakan sebagai salah satu upaya untuk mengukur standar kompetensi jabatan pegawai,  dan diharapkan pegawai yang mengikuti assessment center dapat memenuhi Job Person Match (JPM) yang dipersyaratkan oleh Kementerian Keuangan yaitu minimal 72%. Oleh karena itu dalam masa yang akan datang merupakan suatu tantangan tersendiri bagi pegawai untuk dapat memenuhi JPM yang dipersyaratkan.

Kasubbag AKKP, Muhammad Arif mewakili Kepala Bagian Administrasi Kepegawaian, dalam laporannya menyampaikan bahwa  pada tanggal 16-17 Juli 2011 dan 23- 24 Juli 2011 Setditjen Perbendaharaan telah melaksanakan pembekalan assessment center kepada lima calon KPPN Percontohan. Merupakan suatu hal yang baru dan belum pernah dilakukan sebelumnya dimana pegawai pada KPPN calon KPPN Percontohan medapatkan pembekalan sebelum mengikuti assessment center. Pembekalan merupakan suatu modal dasar yang sangat besar bagi pegawai KPPN dalam menempuh assessment center yang sesungguhnya.

Kegiatan assessment center akan diikuti oleh 218 pegawai yang tersebar pada lima KPPN calon KPPN Percontohan. Materi yang diujikan antara lain soft competency dan hard competency yang mencakup pengetahuan  Perbendaharaan Negara dan pengetahuan Teknologi Informasi. Materi hard competency pada dasarnya adalah cerminan pekerjaan sehari-hari, oleh sebab itu diharapkan materi tes tidak menyulitkan para pegawai.

Kepala Bidang Pembinaan Perbendaharaan Kanwil DJPBN Provinsi DKI Jakarta sebagai Plh. Kepala Kanwil Ditjen Perbendahareaan Provinsi DKI Jakarta Suprapti dalam pidato pembukaannya mengharapkan &ldquoSemua pegawai KPPN Jakarta III agar dapat menunjukan kemampuannya semaksimal mungkin&rdquo.

Hasil dari assessment center bukan hanya lulus dan tidak lulus semata-mata namun untuk menempatkan orang yang tepat pada posisi yang tepat. Ekspektasi masyarakat terhadap pelayanan sudah sangat tinggi dengan assessment center diharapkankemampuan setiap pegawai yang melakukan pelayanan kepada masyarakat dapat mengemban tugas dengan sebaik-baiknya.

Oleh : Bintang Prasetyo Jati &ndash Setditjen Perbendaharaan

 

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1
Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

 

 

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

 

Search

Kantor Wilayah Provinsi, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) 

(Daftar Kantor Vertikal DJPb Selengkapnya ..)