Berita Nasional

(Seputar Ditjen Perbendaharaan)

Solid Melayani, Akrab Saling Menghargai

Liputan Penilian Kantor Pelayanan Percontohan Tingkat Kementerian Keuangan di KPPN Bangko
Bangko, perbendaharaan.go.id &ndash 
KPPN Bangko mendapatkan penilaian dari Tim penilai Kantor Pelayanan Percontohan (KPPc) - Kementerian Keuangan 2013. KPPN Bangko merupakan satu-satunya KPPN Tipe A2 yang mewakili Ditjen Perbendahjaraan sebagai nominasi 3 besar dalam ajang ini.

Suasana beberapa bulan belakangan ini seluruh pegawai KPPN Bangko bergotongroyong membenahi seluruh lingkungan kantor. Sekat pembatas antar bagian/seksi dalam struktur organisasi lebur dalam keakraban bak keluarga besar yang saling melengkapi. Kantor pemerintah yang dulunya kaku dan syarat urusan administratif, telah diubah menjadi kantor modern dengan suasana yang nyaman, bersih dan rapi, dilengkapi berbagai inovasi.

BangkoTim Penilai yang diketuai oleh Charmeida Tjokrosuwarno Kepala Biro Organta Sekretariat Jenderal Kementerian Keuangan terlihat senang melihat perkembangan kantor daerah yang modern seperti KPPN Bangko. Kedatangan ketua tim pagi itu didampingi oleh Dini Kusumawati Tenaga Pengkaji Bidang Perencanaan Strategik Sekretariat Jenderal Kementerian Keuangan dan M. Arief Setiawan Wakil Sekretaris Pengadilan Pajak.

Tidak mudah bagi KPPN Bangko untuk sampai pada tahap 3 besar terbaik dalam ajang penilaiaan ini. Kerja keras mengembangkan sarana fisik kantor, meningkatkan kenyamanan pada pelayanan, dan membangun semangat pegawai telah dilakukan dengan baik sehingga KPPN Bangko terus maju mewakili Ditjen Perbendaharaan bersama dengan KPPN Jakarta I dan KPPN Malang .

Berbagai inovasi pelayanan juga telah diterapkan KPPN Bangko. Pada ruang pelayanan dapat terpasang sebuah komputer yang secara mandiri dapat digunakan satker untuk melakukan verifikasi ADK prarekonsiliasi. Bangko Loker khusus yang disediakan untuk pengambilan hardcopy SP2D jadi disediakan pada tempat yang mudah terjangkau. Penggunaan Kartu Ultima sebagai sarana reward kepada satker yang mempunyai indeks realisasi dan rekonsiliasi terbaik digadang sebagai inovasi asli KPPN Bangko. Begitu pula pada meja kerja di bagian middle office, hanya terlihat satu komputer per satu meja. Hal ini sengaja dikondisikan agar ketika dilakukan rolling pegawai lebih mudah, karena barang-barang pribadi pegawai hanya boleh ditempatkan pada loker yang sdah disediakan utuk masing-masing pegawai.

Ditengah-tengah presentasi yang dibawakan oleh Plt. Kepala Kantor Mediologie, Dini Kusumawati memberikan apresiasi pada presentasi yang dibawakan, &ldquopresentasi ini lebih bagus daripada yang sebelum-sebelumnya, kreatif dan menarik&rdquo ungkapnya. Mendampingi tim penilai hadir Direktur Sistem Perbendaharaan Iskandar dan Kepala Kanwil Provinsi Jambi Sahat M.T. Panggabean.

Tim penilai merasa pengembangan sarana pelayanan fisik KPPN Bangko sudah sangat bagus. &ldquopelayanan ini harus terus dijaga mutu dan kualitasnya&rdquo kata M. Arief Setiawan ketika melakukan penilaian di ruang middle office. Ingin mengetahui lebih dalam tetang pemahaman visi dan misi pelayanan pada KPPN Bangko, Charmeida Tjokrosuwarno sempat menanyakan beberapa hal kepada pegawai termuda yaitu Elfirman Y. Sebayang. &ldquoApa yang kamu lakukan dan katakan kalo ada satker yang datang ke rumah membawa parcel atau amplop sebagai ucapan terimakasih ?&rdquo Tanya Charmeida Tjokrosuwarno, dengan santun dan kalem pegawai termuda itu menjawab &ldquosaya akan kembalikan hadiah tersebut dan berusaha meyakinkan kepada satker kalau kami semua pegawai di KPPN Bangko berkomitmen ikhlas melayani dan saling menjaga jangan sampai karena kesalahan seseorang menjadi aib untuk semua&rdquo.

oleh : Tim Media Center Ditjen Perbendaharaan [TAP]

 

Hak Cipta Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan RI
Manajemen Portal DJPb - Gedung Prijadi Praptosuhardo II Lt. 1
Jl. Lapangan Banteng Timur No. 2-4 Jakarta Pusat 10710
Call Center: 14090
Tel: 021-386.5130 Fax: 021-384.6402

 

 

IKUTI KAMI

 

PENGADUAN

 

 

Search

Kantor Wilayah Provinsi, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) 

(Daftar Kantor Vertikal DJPb Selengkapnya ..)